Kandungan gizi beras hitam:
Energi 351 Kkal
Protein 8 g
Lemak 1,3 g
Karbohidrat 76,9 g
Serat 20,1 g
Protein 8 g
Lemak 1,3 g
Karbohidrat 76,9 g
Serat 20,1 g
Beras Putih
Jenis beras inilah yang paling umum dikonsumsi. Beras putih sudah mengalami proses penggilingan dan pengelupasan lapisan kulit, sehingga kadar seratnya berkurang. Kandungan karbohidrat beras putih lebih tinggi dibanding beras lainnya, membuat rasanya lebih manis sehingga lebih disukai.
Kandungan gizi beras putih:
Energi 357 Kkal
Protein 8,4 g
Lemak 1,7 g
Karbohidrat 77,1 g
Serat 0,2 g
Protein 8,4 g
Lemak 1,7 g
Karbohidrat 77,1 g
Serat 0,2 g
Beras Merah
Berkhasiat melancarkan BAB untuk mencegah sembelit karena kandungan air yang lebih tinggi dari beras lainnya. Beras ini juga cocok untuk diet karena kandungan serat yang tinggi dan karbohidrat kompleks memberikan rasa kenyang lebih lama sehingga mengurangi kebiasaan makan yang berlebihan.
Kandungan gizi beras merah:
Energi 352Kkal
Protein 7,3 g
Lemak 0,9 g
Karbohidrat 76,2 g
Serat 0,8 g
Protein 7,3 g
Lemak 0,9 g
Karbohidrat 76,2 g
Serat 0,8 g
Ragam Jenis Beras
Beras
arborioJenis bulir pendek dari tanah Italia dan dibanding beras putih kita, warna arborio lebih seperti susu. Arborio sebenarnya nama kota di wilayah Val Padana (utara Italia), dimana beras ini mulanya dikembangkan. Kini Kalifornia dan Texas juga mengembangkannya.
Walau mampu menyerap banyak air, beras tidak berubah hancur ketika dimasak lama. Teksturnya justru creamy dan nyaris chewy.
Beras Basmati
Jenis bulir panjang dan uniknya, beraroma mirip pandan. Tumbuh di India dan Pakistan. Karena sulit dikembangkan, di luar negeri (terutama Inggris) banyak dijual oplosan yang merupakan basmati dan beras bulir panjang jenis lain, namun tertera ‘beras basmati’. Kini, negeri asalnya memang sedang mengalami kesulitan ekspor, dikarenakan harga basamti yang melonjak.
Kala matang, teksturnya relatif saling memisah (walau bukan pera), disebabkan oleh kandungan amilosa tinggi. Bulirnya pun bertambah panjang, hampir 3 kali panjang semula.
Beras Jasmine
Jenis bulir panjang asli Thailand. Sesekali tertera ‘Thai Fragrant Rice’ di bungkusnya. Grade terbaiknya bernama khao hom mali. Versi beras hitamnya juga ada. Kambodia juga mengembangkan beras jasmine, dan bahkan memenangi kompetisi beras tingkat internasional Rice Trader World Rice Conference 2012 di Bali, terutama berkat aroma dan rasa. Saat matang, berasnya relatif pulen tapi tidak terlalu lengket dan memiliki wangi melati yang samar.
Beras Bomba
Tiada paella tanpa kehadiran beras bomba. Inilah beras jenis bulir pendek kesayangan rakyat Spanyol, dimana daerah Calasparra menjadi tempat tumbuh terpopulernya.
Terkenal punya kemampuan tinggi dalam menyerap air tapi teksturnya akan saling memisah. Cocok untuk memasak paella yang membutuhkan banyak kaldu di awalnya. Uniknya, ukurannya melebar kala matang, bukan memanjang.
Beras Jepang
Pangan utama di Jepang. Ada dua jenisnya, yakni bulir pendek dan bulir panjang. Kategori umumnya adalah hakumai, yakni beras yang putih karena sudah dibuang lapisan kulit sekamnya. Ada juga genmai, bentuk awal dari hakumai. Kecokelatan karena tidak disosoh. Sementara mochigome adalah beras ketan untuk kue-kue seperti mochi.
Semua jenis ini sangat pulen. Karenanya hakumai cocok dibuat sushi agar gulungannya lengket dan cocok pula dimakan menggunakan sumpit karena tidak akan memisah.
Tips Memilih Beras Untuk Risotto
Membuat
risotto terlihat mudah karena mirip nasi liwet. Bagaimana cara memilih jenis
beras agar rasanya enak?Risotto, sajian nasi khas Italia. Berbeda dengan nasi di Asia, risotto dimasak perlahan dengan api kecil seperti nasi liwet. Nasinya dibuat dari beras short grain yang mudah menyerap air dan mengeluarkan kanji yang kental. Jenis beras yang dipakai umumnya beras Italia seperti Arborio, Vialone Nano, Baldo,Padano dan Carnaroli. Jenis yang mudah didapat di Indonesia adalah Arborio yang banyak dijual di pasar swalayan.
Setelah bawang bombay dan bawang putih ditumis kemudian beras yang dicuci ditumis. Selanjutnya diberi white wine dan dimasak dengan api kecil. White wine akan memberi aroma sedap pada risotto. Setelah wine menguap barulah ditambahkan kaldu dan bumbu lainnya. Risotto yang enak haruslah' al dente' atau nasinya masih sedikit keras di tengah.
Berbeda dengan nasi Asia yang umumnya empuk lembut. Karenanya selalu dipakai beras Italia. Jika tak ada beras Italia, beras Jepang jenis short grain bisa dipakai sebagai pengganti karena sedikit pulen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar