Senin, 13 April 2020

Ragam Jenis Kentang & Pengolahannya


sumber foto: https://www.pngdownload.id/png-p3l26j/

Kentang goreng buatan sendiri mungkin tidak serenyah buatan gerai fastfood? Mungkin jenis kentang yang anda pilih untuk digoreng kurang tepat. Yuk, kenali jenis kentang dan cara tepat mengolahnya

Memilih

Jenis kentang sebenarnya sangat  beragam. Mulai dari warna, ukuran, tekstur hingga bentuk. Tetapi yang paling banyak diolah hanya tiga, yaitu kentang tinggi kandungan pati (starchy potato), kentang dengan kandungan gula tinggi dan berpati sedikit (waxy potato), serta kentang berpati dan gula cukup banyak (all purpose potato). Dari tiga kategori ini, yang paling umum diolah ada beberapa jenis kentang yaitu:

1.   Redbliss
Sesuai namanya, jenis ini berkulit mera. Masuk dalam waxy potato, berasa manis gurih, teksturnya lembut dan tidak mudah hancur. Cocok diolah untuk salad bersaus krim, kaserol dan dipanggang sebagai pelengkap menu barbeque.

2.    Russets
Kentang russets termasuk starchy potato. Warna kulitnya cokelat muda, kasar, dan tebal. Berukuran cukup besar, teksturnya juga keras. Cocok untuk french fries (kentang goreng), campuran donat, mashed potato (kentang tumbuk), perkedel, kroket, ducheese potatoes dan panganan yang menggunakan kentang dalam bentuk tumbukan halus.
Disebut juga best baking potatoes karena pas untuk ongklok, potato skin dan kentang panggang bertopping. Perlu diingat dalam kulit kentang russets terkandung banyak vitamin B dan C. Jadi jangan buang kulit kentang saat mengolahnya

3.   Yukon Gold
Berdaging kuning berasa manis dan bertekstur halus. Yukon masuk kategori all purpose potato sehingga coco diolah untuk olahan rebus, kukus, panggang, tumis, hingga digoreng. Cocok juga untuk salad, isian sup, perkedel dan french fries. Tak heran jika jenis ini paling banyak peminatnya.

4.   French fingerling
Masuk dalam kategori waxy potato. Kentang berbentuk seperti jari ini paling cocokuntuk salad dan pelengkap sajian panggang. Tetapi karena teksturnya agak keras, rebus atau kukus dahulu sebelum dipanggang. French fingerling memiliki warna daging berlapis yang unik. Warna kulitnya juga beragam, ada putih, merah, krem hingga ungu.

5.   New potato
Disebut kentang baru karena hanya bisa dipanen sekali dalam setahun, antara april hingga juli. Masuk dalam jenis waxy potato, tetapi memilikikeistimewaan berkulit tipis, berasa manis, berpati tinggi dan dapat menyerap bumbu lebih banyak dibanding jenis waxy potato lainnya.
Cocok untuk tumis, kentang rebus, kentang panggang. Tater tots (sejenis nuggets), hasbrown (kentang serut) dan kentang goreng.

6.   Purple Majesty
Disebut kentang yang agung karena dalam warna ungunya terkandung anti oksidan tinggi. Memiliki tekstur lembut dan berasa manis. Cocok untuk makanan yang disajikan dingin. Seperti sup dingin, salad, dessert dan campuran eksrim.

Persiapan Memasak

Untuk menghasilkan olahan kentang yang sempurna, dibutuhkan persiapan dan taknik yang pas juga. Berikut tips praktis mengolah kentang yang bisa anda lakukan:

1.    Kentang Panggang Utuh (Kentang Ongklok)
·         Sikat kulit kentang, cuci bersih.
·         Atur kentang dalam loyang.
·         Untuk kulit yang lebih renyah, panggang pada suhu 220C selama 45 hingga 60 menit.
·         Olesi kentang dengan sedikit minyak atau margarin sebelum dipanggang
·         Cek kematangan kentng dengan garpu.
·         Tekan bagian tengah kentang hingga merekah ketika sudah matang, lalu beri topping.
·         Panggang lagi kentang bertopping selama 3 – 7 menit sebelum disajikan.

2.    Kentang Tumbuk (Mashed Potato)
·         Kupas kentang, cuci bersih, iris menjadi beberapa bagian
·         Rebus kentang dalam susu cair untuk menambah citarasa
·         Tambahkan beberapa siung bawang putih saaat merebus kentang.
·         Jika kentang dipanggang bukan direbus, tambahkan susu bubuk skim saat proses menumbuk
·         Tambahkan mentega saat kentang tumbuk sudah benar benar lembut.
·         Untuk memperkaya rasa dan warna, tambahkan bumbu rempah, sayuran cincang atau keju parut.

3.    Kentang goreng
·         Sikat kulit kentang, cuci bersih.
·         Iris kentang, rendam dalam air dingin selama 30 menit.
·         Keringkan menggunakan lap bersih.
·         Goreng dalam minyak goreng panas berjumlah banyak.
·         Setelah matang, tiriskan dalam loyang yang berlapis tisu makan, masukan dalam oven bersuhu 120C.
·         Ingin kentang goreng lebih renyah? Goreng 2 kali. Pertama goreng hingga keemasan dalam minyak bersuhu 170C, tiriskan, dinginkan. Sebelum disajikan goreng lagi dalam minyak panas bersuhu 190C.

4.    Kentang Panggang
·         Sikat kulit kentang hingga bersih, cuci dalam air mengalir hingga bersih.
·         Keringkan kentang menggunakan lap bersih, lalu potong ukuran kecil.
·         Limuri irisan kentang dengan minyak zaitun atau kombinasi mentega dan minyak.
·         Tambahkan daun rempah daun segar seperti rosemary, seledri, bayleaf atau oregano. Ratakan dalam loyang datar.
·         Panggang dalam oven panas bersuhu 170C selama1 –  1½ jam. Jangan lupa sesekali membolak – balik posisi kentang.
·         Tambahkan parmesan bubuk dan bumbu rempah saat disajikan.

Dikutip dari tabloid nyata edisi I Januari 2020



Tidak ada komentar:

Posting Komentar