Rabu, 21 Oktober 2020

Agar Tahan Lebih Lama (Buah & Sayuran)

 


Setelah memilih bahan makanan (buah, sayuran, bumbu) berkualitas, lakukan hal – hal berikut  memperpanjang umur konsumsinya.

  • ·         Pisang

Tutup rapat pangkal pisang menggunakan alumunium foil atau plastik biasa untuk mencegah proses pematangan berlebih dan pembusukan. Jangan simpan pisang dalam lemari pendingin. Letakkan dalam rak terbuka atau gantung jika memiliki tempat untuk menggantung. Cara ini membuat pisang matang tetap segar hingga enam hari.

 ·         Anggur

Jangan cuci anggur saat akan disimpan dalam lemari es. Biarkan anggur tetap pada tangkai dan dalam kemasannya. Proses mencuci sebelum disimpan justru akan membuatnya cepat membususk dan berjamur. Cuci anggur ketika akan disuguhkan.

Jika anda ingin menyimpan anggur hingga satu satu tahun kedepan. Cuci anggur, bekukan dalam freezer. Anggur beku harus habis sekali saji. Buah yang keluar dari freezer tidak boleh dibekukan lagi, karena tekstur serta rasanya sudah berubah.

 ·         Tomat

Tomat sangat sensitif terhadap dingin. Setelah terpapar, mereka bisa kehilangan tekstur, kelembapan dan rasanya. Jadi yang terbaik adalah menyimpan dalam rak pada suhu ruang. Pastikan anda menyimpannya dengan batang dibawah. Ini akan membantu menjaga udara keluar dan menjaga kelembapan masuk.

 ·         Alpukat

Alpukat mentah butuh empat hingga lima hari untuk matang pada suhu kamar dan harus disimpan jauh dari sinar matahari langsung. Setelah matang simpan dalam lemari es selama dua hingga tiga hari untuk menghentikan proses pematangan.

Jika anda hanya menggunakan setengah bagian alpukat matang, olesi permukaan sisanya dengan minyak sayur atau air lemon. Masukkan dalam kotak plastik kedap udara. Simpan kembali dalam lemari es.

 ·         Jeruk

Selama terhindar dari sinar matahari langsung, semua jenis jeruk akan lebih baik disimpan pada suhu ruang. Dalam suhu ini jeruk dapat bertahan satu minggu. Simpan dalam lemari es untuk membuat usia konsumsinya empat kali lipat lebih lama. Letakkan secara terpisah dari bahan lain.

 ·         Peach dan Plum

Masukkan buah yang belum masak benar dalam kantong kertas dan simpan dalam suhu ruang. Jangan terlalu banyak memasukkan. Beri ruang agar buah tetap bisa bernafas. Buah yang sudah matang benar, bilas dibawah air dingin yang mengalir lalu keringkan. Tempatkan dalam kantong plasti yang bisa ditutup, untuk mencegah aliran udara. Cukup masukkan beberapa buah saja dalam satu kantong, jangan berlebihan. Kemudian simpan dalam lemari es. Saat akan dikonsumsi biarkan buah hingga mencapai suhu ruang. Ini memastikan kemanisan dan kekenyalan buah.

 ·         Berries

Buat larutan air yang diberi sedikit cuka beras atau cuka apel. Gunakan untuk mencuci dan merendam stroberi, rasberry, cranberri, bluberri dan lainnya selama 2 – 3 menit. Larutan cuka akan membunuh bakteri dan jamur penyebab kebusukan. Selain itu menjaga teskturnya tetap segar, renyah dan lembut. Setelah dicuci, lap hingga kering menggunakan kain bersih. Simpan dalam wadah kedap udara yang dilapisi tisu. Masukkan lemari es.

 ·         Apel

Sebelum disimpan, cuci hingga bersih dalam air diberi seikit campuran cuka. Keringkan menggunakan lap, lantas bungkus tiap apel menggunakan kertas atau koran. Letakkan di rak paling dingin (dekat freezer). Jauhkan dari bumbu atau rempah beraroma kuat.

Untuk apel potong, cuci dalam campuran air garam, lalu masukkan dalam plastik berperekat. Pastikan tidak ada udara yang masuk dalam plastik (divaccum) lalu simpan di lemari es.

  ·         Brokoli

Ada empat cara membuat brokoli tetap segar dalam waktu lama. Pertama, rendam batangnya dalam gelas berisi air, lalu disimpan dalam lemari es. Kedua, semprot air dingin, bungkus alumunium foil atau tisu, simpan dalam lemari es. Ketiga, semprot air dingin, masukkan kantung plastik yang dilubangi. Simpan dalam lemari es. Keempat, potong perkuntum, cuci, rebus dalam air mendidih tiga menit, tiriskan,  rendam dalam air es hingga dingin. Tiriskan, masukkan dalam plastik berperekat. Simpan dalam freezer.

 ·         Kentang

Letakkan dalam wadah kering, lalu simpan dalam ruang, ventilasinya bagus dan tidak terkena sinar matahari langsung. Kentang bisa bertahan hingga tiga bulan dan tidak rusak. Jangan pernah mencuci kentang sebelum disimpan, karena kelembapan mempercepat tumbuhnya jamur dan kebusukan. Tambahkan beberapa buah apel untuk membantu menyerap gas kentang dan membuat aromanya segar.

 ·         Kemangi

Rendam tangkai kemangu dalam wadah kaca yang diberi air, tutup daunnya dengan kantong plastik untuk melindungu dari hawa dingin yang bisa membuat daun cepat layu, lembek, kering dan kecoklatan. Cukup letakkan dalam tempat aman di suhu ruang.

 ·         Paprika

Cuci paprika, potong sesaui dengan kebutuhan, masukkan dalam plastik berperekat lalu simpan dalam freezer. Ini akan membuatnya lebih lama segar dan tidak keriput. Saat akan diolah keluarkan dari freezer biarkan hingga tidak beku dulu.

Paprika hijau cenderung bertahan lebih lama dari paprika merah, kuning atau oranye. Jadi gunakan lebih dulu paprika tersebut sebelum yang hijau.

 ·         Selada

Beragam jenis selada untuk salad sangat cepat rusak. Pertahankan kesegarannya dengan mencuci bersih selad, tiriskan, atur dalam panci atau wadah. Tambahkan selembar paper towel atau tisu, tutup rapat dengan plastic wrap, masukkan lemari es. Tisu akan menahan air dalam sayuran, sehingga kesegarannya terjaga hingga 10 hari kedepan.

 ·         Asparagus

Cuci hingga bersih, tiriskan. Bungkus sebagian batang dengan tisu yang telah dibasahi. Masukkan dalam gelas kaca bersih yang diberi sedikit air. Simpan dalam lemari es. Satu minggu kedepan asparagus tetap segar saat digunakan.

 ·         Wortel

Buang daunnya, cuci dalam air mengalir, lap hingga kering, simpan dalam lemari es. Atau kupas sebagian kulit wortel, cuci bersih, keringkan bungkus dengan alumunium foil, simpan dalam lemari es

 ·         Daun Bawang

Bersihkan daun bawang, cuci, iris bulat kecil atau sesuai kebutuhan. Masukkan dalam botol bekas air mineral lalu simpan dalam freezer. Ketika akan digunakan anda tinggal menuang dan tunggu hingga es nya mencair.

 ·         Kubis

Ada empat cara membuat kubis segar lebih lama. Pertama, belah jadi dua atau empat. Bungkus plastik wrap atau masukkan dalam plastik berperekat. Masukkan lemari es. Kubis akan segar hingga satu minggu. Kedua, cuci kubis, iris kasar atau sesuai kebutuhan. Tuangi sedikit air lemon, masukkan wadah kaca. Tutup wrap, masukkan lemari es. Cara ini membuat kol segar hingga dua minggu. Ketiga, belah kol jadi empat atau dua bagian, cuci bersih. Rebus dalam air es hingga dingin. Tiriskan, masukkan wadah kedap udara atau plastik berperekat. Simpan dalam freezer. Kol akan tetap segar hingga satu tahun. Keempat, dibuat acar. Cara ini membuat kol segar hingga lebih dari setahun. Caranya, cuci kol, iris tipis. Masukkan dalam wadah kaca steril, beri sedikit air matang, garam dan air lemon. Simpan dalam kulkas.

 ·         Rempah Daun

Kemas rempah (rosemary, tyhme, dill, oregano, peterseli) menggunakan plastik rubberband atau plastik yang agak tebal, perciki sedikit air, simpan di lemari es. Jangan lupa buat beberapa lubang udara diplastik. Rempah segar bisa bertahan hingga tiga minggu.

Bosa juga dengan cara mengiris atau memetik rempah daun, masukkan dalam cetakan es batu, tuangi air, bekukan dalam freezer. ketika akan digunakan cairkan dulu es nya.

  ·         Bawang Putih

Untuk menyimpan jangka pendek, masukkan dalam jaring atau kantung kertas daur ulang yang dilubangi. Simpan dalam suhu ruang. Penyimpanan jangka panjang dapat dilakukan dengan cara memisahkan tiap siung bawang putih, masukkan dalam plastik berperekat, simpan dalam lemari es atau kupas dulu, cincang, masukkan dalam plastik berperekat, simpan dalam lemari es.

Cara lain, masukkan bawang putih cincang dalam cetakan batu es, tuangi minyak, bekukan dalam freezer.

 ·         Bawang Bombay

Bawang bombay akan tetap segar hingga delapan bulan penyimpanan jika dimasukkan dalam jaring khusus atau stocking nilon. Ikat bagian atas atau gantung pada dinding dapur. Cara lain, masukkan dalam kantung kertas daur ulang yang diberi ventilasi.

 ·         Mentimun

Untuk mentimun utuh, cuci, keringkan. Bungkus menggunakan tisu, masukkan ke plastik berperekat, dinginkan dalam lemari es. Jika mentimun sudah di iris, masukkan ke wadah kedap udara, simpan dalam lemari es.

 ·         Seledri & Daun Ketumbar

Cuci seledri dan daun  ketumbar, tiriskan, bungkus menggunakan alumunium foil, masukkan dalam lemari es. Ini membuat seledri dan daun ketumbar tetap segar hingga dua minggu ke depan. Cara lain, cuci hingga bersih, tiriskan. Masukkan batang dalam gelas yang diisi sedikit air. Tutup daun dengan plastik, masukkan lemari es.

 ·         Jamur Kancing

Mengemas jamur dalam kertas daun ulang adalah cara terbaik mempertahankan kesegarannya. Keluarkan jamur dari kemasan, hilangkan pangkal jamur dan kulit yang kotor. Masukakan dalam kantong kertas daur ulang, simpan diruang bersuhu norrmal. Atau masukkan dalam lemari es. Jauhkan dari makanan berbau atau rasa kuat, karena jamur cenderung menyerapnya.

 Dikutip dari Tabloid Nyata Edisi V April 2020, 1 Mei 2020, & II Mei 2020

Tidak ada komentar:

Posting Komentar